Penyerahan HOK Peningkatan Jalan Usaha Tani Padukuhan Logantung
LAELLA 27 Oktober 2023 11:34:38 WIB
Sumberejo ( SID ), Jum'at 27 Oktober 2023. Salah satu hal penting yang tengah diupayakan oleh Pemerintah Kalurahan Sumberejo adalah pembangunan infrastruktur pertanian berupa Jalan Usaha Tani (JUT) atau jalan pertanian. Jalan Usaha Tani akan memperluas daya jangkau distribusi hasil pertanian serta meningkatkan pendapatan petani di Kalurahan Sumberejo yang lebih tepatnya di Padukuhan Logantung.
Lurah Sumberejo mengatakan, " Kalurahan Sumberejo yang mana mayoritas penduduknya sebagian besar adalah petani, maka Pemerintah Kalurahan akan terus berusaha memfasilitasi sektor pertanian ditandai dengan pembangunan JUT ( Jalan Usaha Tani ) “.
Acara penyerahan upah HOK di serahkan langsung oleh Kamituwo Sumberejo dan Danarta Sumberejo kepada pekerja yang dilaksanakan di Rumah salah satu Pekerja setempat.
Adapun pengerjaan Jalan Usaha Tani selama 14 hari dan selesai pada 27 Oktober 2023 dengan tenaga kerja diantaranya 6 Tukang dan 14 orang pekerja. JUT Padukuhan Logantung yang menjadi akses utama petani dengan panjang 275 meter dan lebar 350 cm. Pembangunan Jalan usaha tani ini diharapkan mempermudah akses untuk menjangkau areal pertanian dan membantu peningkatan kesejahteraan Petani.
Sekian
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Kapolres Gunungkidul Laksanakan Silaturahmi Kamtibmas di Kalurahan Sumberejo
- PERATURAN KALURAHAN TENTANG ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA KALURAHAN SUMBEREJO TA. 2026
- Musrenbang RKPD 2027 Kapanewon Semin Jadi Forum Strategis Sinkronisasi Pembangunan Daerah
- Kalurahan Sumberejo Salurkan Dansos “Sumberejo Peduli” untuk Warga yang Membutuhkan
- KKN TEMATIK MAHASISWA DUTA BANGSA SURAKARTA MENYELENGGARAKAN PENGAJIAN WARGA
- APEL PERINGATAN HARI DESA NASIONAL KALURAHAN SUMBEREJO
- Apel Pertama Awal Tahun 2026, Pamong Kalurahan Sumberejo Teguhkan Komitmen Pelayanan



.jpeg)














