Penyebaran PMK di Gunungkidul Semakin Tinggi Bagaimana Menanggulanginya ?
RIFKI ARI ANSYAH 10 Januari 2025 11:24:51 WIB
Kalurahan Sumberejo, 10 Januari 2025. Penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) terhadap hewan ternak semakin masif. Pasalnya, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH) Gunungkidul mencatat sudah terdapat 893 kasus dengan 63 ekor di antaranya mati (Data Bulan Desember 2024-5 Januari 2025). Tren yang selalu menunjukan adanya peningkatan kasus yang secara cepat, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunungkidul mulai mempertimbangkan penetapan status Kejadian Luar Biasa (KLB). Berbagai langkah strategis diterapkan guna meminimalisir penyebaran penyakit serta dampak kerugian yang dialami oleh para peternak. Upaya konkret yang dilakukan seperti pengobatan pada ternak yang sudah terindikasi PMK, desinfeksi kandang dan linkungan sekitar untuk meminimalisir penyebaran virus, serta penguburan hewan ternak yang mati akibat PMK sesuai prosedur. Langkah ini mencakup penerapan prosedur kebersihan yang ketat di peternakan, pembatasan akses ke area ternak yang terdampak, dan pengawasan ketat terhadap lalu lintas hewan ternak guna mencegah penyebaran virus.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Kapolres Gunungkidul Laksanakan Silaturahmi Kamtibmas di Kalurahan Sumberejo
- PERATURAN KALURAHAN TENTANG ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA KALURAHAN SUMBEREJO TA. 2026
- Musrenbang RKPD 2027 Kapanewon Semin Jadi Forum Strategis Sinkronisasi Pembangunan Daerah
- Kalurahan Sumberejo Salurkan Dansos “Sumberejo Peduli” untuk Warga yang Membutuhkan
- KKN TEMATIK MAHASISWA DUTA BANGSA SURAKARTA MENYELENGGARAKAN PENGAJIAN WARGA
- APEL PERINGATAN HARI DESA NASIONAL KALURAHAN SUMBEREJO
- Apel Pertama Awal Tahun 2026, Pamong Kalurahan Sumberejo Teguhkan Komitmen Pelayanan
















