BERSAMA PERPUSTAKAAN DESA, MEMBANGUN MASYARAKAT GEMAR MEMBACA
RIFKI 17 Januari 2025 14:45:26 WIB
Kalurahan Sumberejo Jum'at, 17 Januari 2025 Perpustakaan Sumber Ilmu Kalurahan Sumberejo menerima kunjungan dari PAUD Kasih Ibu Ketonggo dan Kader Kesehatan Kalurahan Sumberejo pukul 08.00 WIB. Kunjungan hari ini merupakan kegiatan Edukasi dan memfasilitasi bagi anak-anak dan masyarakat kalurahan Sumberejo dalam meningkatkan minat baca melalui Perpustakaan Sumber Ilmu Sumberejo. Selain membaca, juga diberikan edukasi digital melalui pemutaran video-video terkait manfaat membaca serta cerita sejarah dan pembelajaran untuk anak-anak. Perpustakaan desa memiliki banyak manfaat, di antaranya: Meningkatkan literasi masyarakat, Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan, Membantu memelihara warisan budaya, Menjadi pusat kegiatan sosial dan komunitas, Meningkatkan kualitas hidup masyarakat, Membantu mengembangkan keterampilan baru, Membantu meningkatkan apresiasi budaya, Membantu meningkatkan daya saing masyarakat. Perpustakaan desa dapat menjadi sumber informasi utama bagi masyarakat desa. Informasi yang didapat dari perpustakaan desa dapat digunakan untuk berbagai keperluan, seperti belajar, meneliti, berkarya, dan memperluas wawasan. Semoga dengan kunjungan hari ini menjadi dorongan untuk sekolah-sekolah yang lain se Kalurahan Sumberejo dan masyarakat akan lebih meningkat lagi minat baca dan pentingnya membaca buku untuk menuju Masyarakat Kalurahan Sumberejo yang cerdas dan berwawasan luas. " Salam Literasi "
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Germas Jum'at Pagi April 2025 di Kalurahan Sumberejo
- Pertemuan KWT Padukuhan Banaran
- SURVEY TENAGA AHLI CAGAR BUDAYA GUNUNGKIDUL DI SENDANG BEJI LOGANTUNG
- RAPAT KOORDINASI BUMDES SUMBER SEJAHTERA SUMBEREJO
- Karangtaruna Desa Sumberejo ikuti Kegiatan Srawung Pemuda dan Bakti Sosial Karangtaruna Se Kabupaten
- SOSIALISASI PENGEMBANGAN TANAM HERBAL DI KWT SEKAR MEKAR PADUKUHAN KARE
- Kegiatan Kelas Ibu Hamil Kalurahan Sumberejo Th 2025