Pemberian Bantuan Sosial Bagi Korban Bencana (Kebakaran) di Padukuhan Surobayan

LAELLA 20 Mei 2024 14:24:55 WIB

Sumberejo ( SID ) Senin, 20 Mei 2024. Pemerintah Kalurahan Sumberejo menyalurkan bantuan sosial (bansos) bagi korban terdampak kebakaran rumah Bapak Jimin Padukuhan Surobayan, Sumberejo, Kapanewon Semin.

Bansos korban terdampak kebakaran tersebut di serahkan Langsung kepada Bp. Jaimin oleh Lurah Sumberejo di dampingi Pamong Kalurahan Sumberejo dan Dukuh Surobayan.

Bantuan yang di salurkan berupa bahan kebutuhan pokok untuk keperluan sehari-hari, serta memberikan Bantuan berupa Herbel 11 m³ dan semen MU 8 Sak.

“Atas nama Pemerintah Kalurahan Sumberejo  turut prihatin dengan musibah kebakaran rumah yang menimpa Bp. Jaimin,” kata Lurah Sumberejo.

Beliau mengatakan bantuan sosial yang di salurkan ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah Kalurahan Sumberejo kepada warganya yang terkena musibah.

“Semoga bansos ini dapat meringankan beban Bp. Jaimin yang terkena musibah kebakaran, dan menerima cobaan dengan Sabar, tabah dan pasti ada hikmah atas kejadian ini. ” pungkasnya. ( Tim SID )

 

 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar